Jumat, 29 Mei 2009

OUTBOUND BERSAMA TEMAN BARU

Pada hari Minggu sebulan yang lalu, aku diikut sertakan oleh ibuku untuk mengikuti kegiatan outbound di daerah Ciawi yang diadakan oleh kantor ayahku, agar aku lebih percaya diri,lebih mandiri dan dapat bersosialisasi dengan teman-teman yang baru. Pertama-tama para peserta disuruh berkumpul di lapangan upacara kantor ayahku, di situ aku sama sekali tak mengenal peserta lain.

Akhirnya pada saat akan berangkat ke tempat tujuan ada yang menyapaku. Aku tidak mengenal siapa dia, tetapi dia tahu aku sekolah di Labschool Kebayoran.Ternyata dia kak Aldi siswa Labschool Rawamangun, aku pun langsung memperkenalkan diri, lalu menuju bis bersamanya, kebetulan dia terdaftar dalam satu bis denganku.

Sampai di tempat tujuan, kami berkumpul di saung untuk diberi pengarahan. Setelah itu kami dibagi menjadi beberapa kelompok. Sayangnya aku tidak sekolompok dengan kak Aldi, tetapi kelompokku orangnya asyik-asyik dan lucu lagi. Setelah dibagi-bagi kelompok, kami diberi misi dalam bentuk permainan, jika berhasil menyelesaikan setiap permainan akan diberi petunjuk untuk memecahkan teka-tekinya. Jenis permainannya ada beberapa macam,ada permainan yang lucu dan ada juga yang menegangkan seperti “Flying Fox”. Alhamdulillah kami dapat memecahkan teka-tekinya dengan baik,tapi hal ini harus dirahasiakan,kelompok lain jangan sampai tahu karena kami berkompetisi dengan kelompok lain.

Sekitar pukul lima sore,selesailah semua permainan.Setelah itu kami bersih-bersih diri dan makan malam. Dan akhirnya sampailah pada puncak acara,yaitu api unggun. Di sini kami diberi satu permainan lagi yaitu permainan angklung.Seluruh peserta memainkan beberapa lagu dengan dipandu oleh kakak Pembina.

Pengalaman mengikuti outbound ini sunggguh mengesankan bagiku,di sini aku belajar bagaimana cara bekerjasama dalam menyelesaikan masalah,aku jadi lebih mandiri dan percaya diri dan aku mendapat banyak teman baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar